Manusia dan Laptop
Manusia diibaratkan sebagai mahluk yang tak pernah puas akan sesuatu, contohnya
saja pada suatu barang salah satunya “Laptop”. Karena perkembangan zaman yang
begitu pesat manusia seakan di suguhkan dengan berbagai macam teknologi. Oleh
sebab itu, manusia terlena dengan kemudahan tersebut. Tidak dapat dipungkiri
teknologi sangatlah membantu manusia dalam berbagai hal, baik dalam bekerja,
komunikasi, mencari informasi dan lain sebagainya.
Salah satu teknologi yang berkembang saat ini ialah Laptop. Perkembangan laptop
begitu pesat sejak Alan Kay memiliki ide tentang komputer yang mudah
dipindahkan. Hal ini terlihat pada konsep Dynabook yang dikembangkan oleh Xerox
PARC (Palo Alto Research Centre) pada awal tahun 1970-an. Konsep ini merupakan
pengembangan dari prototype Alto yang juga dilakukan oleh Xerox PARC. Sejak
saat itu berbagai produsen komputer mulai mengembangkan portable komputer
hingga menjadi sebuah portable komputer yang sangat digandrungi oleh para
konsumen yang menginginkan kemudahan dalam berinteraksi. Sehingga Laptop saat
ini diibaratkan sebagai barang elektronik yang wajib dimiliki oleh setiap
manusia karena kelebihannya tersebut.
Dalam dunia mahasiswa Laptop sudah dianggap sebagai teman. Laptop dalam
pandangan para mahasiswa amatlah penting, karena laptop dapat membantu mereka
untuk mengerjakan tugas. Laptop yang digunakan sudah memiliki fiture wireless
sehingga para mahasiswa dapat memakai fiture tersebut di tempat yang tersedia
Hotspot. Semakin maju teknologi semakin canggih pula teknologi yang akan
dihasilkan. Oleh sebab itu, manfaatkanlah teknologi tersebut dengan
sebaik-baiknya.
Referensi : http://www.qqthelsass.co.cc/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar